Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

IKLAN ATAS POSTINGAN

Soal + Jawaban Pemeliharaan Mesin Kendaraan Ringan Otomotif (TKRO)

1. Mekanisme yang mengatur pemasukan gas baru ( campuran udara dan bahan bakar ) dan mengatur pembuangan hasil pembakaran melalui saluran buang pada motor 4 tak adalah . . . .

A. Mekanisme katup

B. Mekanisme piston

C. Mekanisme mesin

D. Mekanisme silinder

E. Mekanisme bahan bakar


2. Pegas katup akan melemah seiring dengan terjadinya proses penggunaan. Katup yang lemah atau kurang dari spesifikasi akan mengakibatkan  . . . .

A. Keausan pada poros nok

B. Keausan pada poros engkol

C. Terjadi kebocoran kompresi mesin

D. Tekanan kompresi akan tinggi

E. Tenaga yang dihasilkan meningkat 


3. Perlakuan tekanan kompresi dibawah spesifikasi pada salah satu silinder adalah dengan menambah oli pada lubang busi. Apabila setelah ditambah oli mesin tekanan kompresi menjadi lebih besar, maka dapat disimpulkan salah satu masalah yang terjadi adalah  . . . .

A. Rocker arm sudah aus

B. Ring piston sudah aus

C. Celah katup terlalu renggang

D. Campuran bahan bakar dan udara ideal

E. Bahan pembuat piston yang kurang bagus 


4. Penggunaan oli mesin bagi kendaraan harus disesuaikan dengan spesifikasi oli yang direkomendasikan pabrikan untuk mesin tersebut. Salah satu spesifikasi pada oli kendaraan yang harus dipatuhi adalah tingkat kekentalannya. Jika suatu mesin menggunakan oli yang terlalu kental maka akan berakibat  . . . .

A. Menghambat kerja mesin

B. Meringankan putaran mesin

C. Menghemat konsumsi bahan bakar

D. Memperpanjang usia pakai oli

E. Mengurangi gesekan antar komponen mesin


5. Berikut ini merupakan penyebab oli mesin berwarna merah adalah  . . . .

A. Oli bercampur bahan bakar

B. Oli bercampur air

C. Oli bercampur serbuk bantalan

D. Oli bercampur kotoran dari mesin

E. Oli sudah lama tidak diganti


6. Tangki bahan bakar merupakan tempat untuk menyimpan bahan bakar sebelum digunakan oleh sistem bahan bakar. Biasanya peletakan tangki bahan bakar diletakkan pada bagian belakang kendaraan. Alasan yang paling tepat untuk peletakan tangki bahan bakar dibagian belakang kendaraan adalah  . . . .

A.  Lebih aman dari benturan dan jauh dari sumber api ( sistem pengapian )

B. Bagian belakang mobil relatif lebih rendah suhunya dari pada bagian depan mobil

C. Memudahkan perbaikan tangki terutama jika tangki mengalami kebocoran saat digunakan.

D. Pengisian bahan bakar lebih mudah dilakukan jika tangki berada di belakang kendaraan

E. Mampu membawa lebih banyak bahan bakar.


7. Timing belt yang kendor dapat mengakibatkan gigi “timing” loncat. Hal ini dapat berakibat . . . .

A. Tenaga mesin meningkat pesat

B. Proses pembakaran berlangsung lebih lama

C. Waktu pembukaan dan penutupan katup tidak tepat

D. Timing belt mudah putus

E. Timing pulley aus tidak rata 


8. Akibat penyetelan katup yang terlalu sempit adalah  . . . .

A. Timbul suara berisik

B. Mesin akan bertenaga

C. Putaran idle yang tidak stabil

D. Putaran idle yang stabil

E. Pembakaran akan merambat ke karburator


9. Sistem gas buang pada mobil harus senantiasa dirawat dengan baik. Salah satu tujuan perawatan sistem  gas buang kendaraan ialah supaya mencegah terjadinya kebocoran gas buang. Kebocoran gas buang kendaraan dapat membahayakan keselamatan dan kesehatan bagi pengemudi mobil karena . . . .

A. Gas buang mengurangi efisiensi volumetrik mesin

B. Gas buang terhambat alirannya

C. Kebocoran gas buang menghambat proses pembakaran

D. Gas buang menghalangi pandangan pengemudi

E. Gas buang yang dikeluarkan kendaraan dapat memasuki kabin dan terhirup pengemudi


10. Mekanik dalam melakukan servis menemukan salah satu silinder tidak mempunyai tekanan kompresi, sehingga untuk mengatasi silinder tersebut mekanik memasukkan oli pada lubang busi. Fungsi oli dimasukkan lubang busi pada kasus tersebut adalah  . . . .

A. Sebagai pelumas silinder

B. Sebagai perapat silinder yang sudah aus

C. Menambah volume oli pada mesin

D. Melumasi ulir pada busi

E. Melumasi pen piston


11. Suatu kendaraan bermesin bensin pada ujung knalpotnya mengeluarkan asap putih ketika mesin dihidupkan. Berikut ini kemungkinan penyebabnya, kecuali  . . . .

A. Setelan katup tidak tepat

B. Sil klep aus

C. Ring oli lemah

D. Silinder tergores

E. Silinder oval (aus)


12. Proses penyaluran bahan bakar yang menuju injektor pada motor diesel yang menggunakan pompa injeksi distributor tipe VE, terjadi pada saat  . . . .

A. Pressure equalizing grove pada plunger bertemu dengan distributor passage

B. Distributor port pada plunger bertemu dengan distributor passage

C. Suction groove pada plunger bertemu dengan suction port

D. Suction groove pada plunger bertemu dengan distributor passage

E. Suction port pada plunger bertemu dengan distributor passage


13. Untuk mengurangi gaya kesamping pada dinding silinder mesin, maka antara sumbu poros engkol dengan sumbu pena torak dibuat tidak dalam satu garis lurus. Selisih antara sumbu poros engkol dengan sumbu pena torak disebut  . . . .

A. Offset engine

B. Topset engine

C. Ofset engine

D. Outset engine

E. Bottomset engine


14. Untuk mendeteksi kerusakan yang terjadi pada motor bensin konvensional dapat diketahui dengan mengecek dengan alat emisi gas buang menggunakan exhaust gas analyzer. Jika hasil pengukuran pada gas buang menunjukkan lambda 0,86, maka ada kemungkinan  . . . .

A. Filter udara kotor/ tersumbat

B. Filter udara dilepas

C. Pompa percepatan tidak bekerja

D. Power valve selalu menutup

E. Main jet karburator terlalu kecil


15. Pada mesin bensin seringkali timbul permasalahan yaitu air pendingin yang ada direservoir tidak kembali ke radiator meskipun jumlah air radiator kurang. Kondisi tersebut dapat disebabkan  . . . .

A. Tangki bawah radiator kotor

B. Katup vakum pada tutup radiator tidak bekerja

C. Tangki atas radiator kotor

D. Katup tekan yang terdapat pada tutup radiator tidak bekerja

E. Putaran kipas pendingin terlalu lambat


16. Tujuan dibuatnya alur pada bagian badan torak yang tegak lurus dengan pena torak pada split piston adalah  . . . .

A. Agar torak tidak oval saat panas

B. Untuk menampung pemuaian

C. Agar torak lebih ringan

D. Agar torak tahan terhadap tekanan tinggi

E. Agar torak tidak tumbukan dengan pipi engkol saat di TMB


17. Berikut ini beberapa keuntungan motor berselinder banyak dibanding silinder tunggal, kecuali  . . . .

A. Daya yang dihasilkan lebih besar

B. Konstruksi motor lebih sederhana

C. Bentuk silinder dapat dibuat bervariasi

D. Getaran motor lebih kecil

E. Kecepatan motor lebih tinggi


18. Suatu motor 4 tak 4 silinder mempunyai urutan penyalaan 1-2-4-3. ketika top kompressi silinder 1  . . . .

A. Silider 2 sedang melakukan akhir langkah buang, awal langkah isap

B. Silinder 2 sedang melakukan akhir langkah isap, awal langkah kompresi

C. Silinder 3 sedang melakukan akhir langkah buang, awal langkah isap

D. Silinder 4 sedang melakukan akhir langkah kompresi, awal langkah kompresi

E. Sinder 4 sedang melakukan akhir langkah isap, awal langkah kompresi


19. Fenomena detonasi atau knocking yang terjadi pada motor diesel lebih banyak disebabkan karena  . . . .

A. Kotoran pada ruang bakar

B. Volume ruang bakar terlalu besar

C. Bentuk ruang bakar

D. Delay periode yang terlampau panjang

E. Kualitas bahan bakar


20. Pada sistem pelumasan terdapat katup yang berfungsi untuk memungkinkan aliran oli tetap berjalan meskipun filter oli tersumbat akibat banyaknya kotoran yang menutup elemen filter oli. Komponen tersebut adalah  . . . .

A. Katup PCV

B. Relief valve

C. Vacuum valve

D. Katup by pass

E. Regulating valve


JAWABAN :

1. A 11. A

2. A 12. B

3. B 13. A

4. A 14. A

5. A 15. B

6. A 16. B

7. C 17. B

8. C 18. B

9. E 19. E

10. B 20. D


Posting Komentar untuk "Soal + Jawaban Pemeliharaan Mesin Kendaraan Ringan Otomotif (TKRO)"